Pernahkah anda melihat iklan produk samsung galaxy. Bagi yang pernah melihat pasti tidak asing dengan yang namanya swype, atau lebih spesifik disebut swype keyboard.
Itu merupakan salah satu fitur yang diandalkan oleh samsung.
Awalnya saya mengira bahwa swype adalah milik samsung, ternyata tidak, swype merupakan produk nuance samsung hanya bekerja sama menghadirkan swype pre installed di semua produk samsung galaxy.
Karna bukan milik samsung maka swype tentu pasti bisa digunakan pada ponsel lain, yah benar sekali.
Swype saat dapat digunakan pada ponsel android, windows phone, symbian dan meego.
Namun hanya di platform android swype bisa diinstall secara bebas.
Di platform lain swype hanya tersedia secara pre-installed.jadi hanya hadir di seri tertentu saja.
Untuk android tidak.
Namun sayangnya swype belum tersedia di play store sehingga Untuk anda pengguna ponsel atau tablet android anda dapat menginstal aplikasi dengan mendownloadnya secara langsung di http//beta.swype.com
Download swype installer dan install di ponsel atau tablet anda.
Nanti secara otomatis swype installer akan mencari dan menginstall versi swype terbaru untuk ponsel atau tablet anda.
Swype sudah mendukung 50 bahasa di dunia termasuk bahasa indonesia. Kalau make swype dijamin deh nggak bakalan pegal ngetik he he he.
Satu saja kekurangan swype, dia tidak mendukung bahasa alay maupun bahasa singkatan, sehingga nulis sms yang di singkat-singkat dijamin nggak bisa cepet he he he
Overall dibandingkan tahun 2011 lalu swype sudah banyak mengalami peningkatan, terutama sekarang sudah tidak perlu harus daftar dulu untuk menggunakan swype. Cukup download dan install semua beres.
Ingat swype bisa digunakan disemua jenis perangkat android, secara gratis.
Android ya swype....
*saya mengetik posting an ini aja pake swype.
*Update
Setelah beberapa minggu menggunakan swype keyboard ane menemukan (kayak ilmuwan aja he) bug. Ane mendapati bahwa fitur swype input beberapa kali tidak dapat digunakan alias mati. Celakanya ane ngak apa penyebabnya. Saya sempat berfikir apakah ini karena kapasitas ram saya yang minim (cuma 512MB). Tap sepertinya bukan karena itu.Ane juga sempat ubek ubek setting, hasilnya ane ngak menemukan pengajuan untuk menonaktifkan fitur swype input.
Anehnya adalah fitur swype input tiba tiba mati sendiri dan kandang balik aktif sendiri... apa ada tuyulnya yah. Tuyul swype ha ha..
Itu saja yang dapat saya laporkan dari hasil penguatan swype selama beberapa minggu.
0 komentar:
Posting Komentar
Silahkan Tinggalkan Komentar Anda