Sesuatu banget ... Gunung kidul memang Luar biasa.
Pada mulanya perjalanan ke pantai-pantai diatas tidaklah direncanakan, sebab dari Goa Pindul, kami berencana ke Goa Lain atau Ke Air Terjun, namun dari Obrolan dengan Pemandu, beliau tidak terlalu merekomendasikan goa dan air terjun yang kami rencakan akan dikunjungi, katanya masih lebih bagusan Goa Pindul nah ketika ditanya tempat lain yang direkomendasikan beliau menyebut pantai Baron dan Indrayati, bermodal GPS tertera jaraknya cuma 20an Km. kami pun meluncur kesana, tujuannya pantai Baron, tanpa diduga ternyata semua orang punya tujuan yang sama walhasil jalanan macet, bahkan sempat macet total karena wisatawan yang menggunakan sepeda motor berebut jalan dengan mobil. ditengah jalan ada polisi yang membagikan Peta Pantai, diluar dugaan ternyata eh ternyata jumlah pantai yang kami datangi ada 12 pantai,(ini belum temasuk pantai yang pendek2 dan tak bernama) woww saya mengelus dada, bagaimana bisa sebanyak ini .
ternyata keduabelas pantai itu bersebelahan dan dihubungkan oleh satu jalan saja. kebanyakan wisatawan tujuannya sama yakni pantai Indrayati yang ada diujung x dan pantai baron yang ada diujung y, sedangkan pantai pantai lain yang ada ditengah-tengahnya relatif kurang diminati. karena kondisi yang macet akhirnya kami mampir dipantai terdekat pertama :
oh ya lupa, memasuki jalan penghubung pantai, kami diarahkan melewati jalan desa dan membayar Rp.10.000.
- Pantai sepanjang
kondisinya relatif sepi, itulah mengapa detik travel mejulukinya pantai kuta tempo dulu., tarif masuk (parkir) Rp.2000.
hal pertama yang membuat mata terbuka adalah besarnya ombak dipantai ini, kelihantannya lebih dari 2 meter, pantai sepanjang sesuai namanya merupakan pantai teranjang digunungkidul. selain karena panjangnya pantai ini, keberadaan tebing juga menarik perhatian. dari tebing anda bisa lebih leluasa menikmati deburan ombak, tapi hati-hati bila air pasang jangan coba-coba kesana. hal terakhir yang berbeda adalah adanya bukit pantau (masih dalam proses pembangunan) dari sini anda bisa melihat pantai lain (pantai kukup). sayangnya ketika menaiki bukit pantau anda dimintai ongkos parkir lagi .
- Pantai Kukup (mirip bali)
Keberadaan Pulau karang besar lepas pantai adalah hal yang membuat kami mampir kepantai ini, sekilas seperti dibali . pengelola membuat jembatan yang menghubungkan tebing ditepi pantai dengan pulau karang tersebut, dari batu karang ini anda bebas melihat ke sepanjang bibir pantai kukup. berbeda dengan pantai sepanjang yang terlihat simple, pantai kukup nampak dikelola dengan lebih profesional, memang tidak ada loket masuk ke daerah ini anda hanya diwajibkan bayar uang parkir, sebelum memasuki kawasan pantai kukup anda akan melewati deretan PKL yang menjajakan oleh-oleh khas pantai mulai dari makanan serba laut (kripik rumput laut, udang dkk) serta pernak pernik perhiasan laut. dan tidak lupa baju-baju. disisi lain tersedia masjid, wc dan kamar mandi, terlihat lengkap dan cukup bersih.
- Pantai Baron
keluar dari pantai kukup kami berencana menuju pantai Baron, namun karena kondisi jalan yang tidak memungkinkan (macet total) dan kami tidak ingin terjebak (bermalam) dipantai maka kami memutuskan untuk pulang (kepantai indrayati) kemudian kembali kejogja.
- Pantai Indrayanti
pendangan pantai ini bisa langsung anda nikmati dari tepi jalan, yah… bibir pantai indrayati berada ditepi jalan yang menghubungkan pantai ini dengan pantai lain. disepanjang pantai terdapat banyak sekali warung makan dan tempat bersantai, asiknya disini juga disediakan parkis khusus bis. maklumlah pantai ini merupakan salah satu tujuan utama. tidak jauh dari pantai ada tebing, dari sini anda bisa kembali menikmati pemandangan pantai dengan leluasa.
Jumlah pantai yang ternyata diluar dugaan membuat otak ini kewalahan memilih mana pantai yang harus lebih dulu diunjungi, kondisi lalin yang padat memaksa otak lebih cerdas memilih, saran saya jika anda berniat menjelajahi seluruh pantai yang ada disepanjang daerah gunung kidul ini maka berangkatlah dari jogja lebih pagi, karena jarak pantai ini dari jogja cukup jauh (40an km) estimasi saya jika disatu pantai anda mampir selama 1 jam maka anda perlu waktu 12 jam, sehingga ada baiknya anda menginap dipantai ini, jangan khawatir di sini banyak tersedia penginapan dengan harga yang bersahabat.
rasanya cukup apa yang saya tuliskan, lebih baik anda sendiri menjelajahinya
Selamat menjelajah…
0 komentar:
Posting Komentar
Silahkan Tinggalkan Komentar Anda